Wajib Mampir, Alun-Alun Kota Tangerang!

Aku mau ngenalin nih salah satu tempat yang cukup terkenal dikalangan warga Tangerang, apalagi kalo bukan Alun-Alun Kota Tangerang!

Alun- alun Kota Tangerang atau bisa juga disebut sebagai (Lapangan Ahmad Yani) terletak di Jalan Insinyur Haji Juanda, Tangerang. Lokasinya yang strategis berada di tengah kota menjadikan Lapangan Ahmad Yani ini sebagai pusat kegiatan masyarakat. Pada awal tahun 2021 alun-alun ini baru selesai di renovasi oleh pemerintah Kota Tangerang yang bekerja sama dengan salah satu bank terkemuka. Berbagai macam fasilitas untuk olah raga seperti jogging track serta wahana bermain anak ada di alun-alun Kota Tangerang ini.

Sudah menjadi kebanggaan warga Kota Tangerang, alun-alun ini merupakan salah satu lapangan terbuka, banyak warga yang suka berolahraga disini karena ada jalur lintas lari dan juga fasilitas wall climbing. Lebih ramai lagi saat bertemu di akhir pekan, karena biasanya alun-alun Kota Tangerang ini juga bisa dijadikan area pertemuan dari berbagai komunitas seperti freelatics, parkour, sampai penggemar fitness juga biasa bertemu di tempat ini. Kamu yang suka foto juga bisa ke alun-alun kota Tangerang, selain ada fasilitas untuk olah raga dan wahana bermain anak, di sini juga terdapat banyak tempat spot foto yang instagramable banget!

Untuk kalian yang mau main sama sahabat atau pacar bisa banget loh ke alun-alun Kota Tangerang ini.. selain bisa ketawa bareng kalian juga bisa nih nyobain kuliner yang ada di sekitar alun-alun Kota Tangerang ini!

1 Comment

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.